Penyuntikan Perdana/ Kick Off Vaksinasi COVID-19 Dosis Booster di Kota Depok

Capaian Vaksinasi Covid-19 Kota Depok saat ini adalah sebagai berikut ( per tgl 11 Januari 2022):

·         dosis 1 keseluruhan 1.327.744 (82,29%)

·         dosis 2 keseluruhan 1.025/344 (63,55%)

·         dosis 1 Lansia 92.455 (77,0­8%­­)

·         dosis 2 Lansia 75.445 (62,90%)

·         dosis1 anak-anak 159.393 (80,62%)

Berdasarkan penelitian dan rekomendasi WHO diperlukan peningkatan imunitas untuk mencegah resiko penularan infeksi  dan mengurangi tingkat keparahan jika terpapar infeksi  Covid-19  dengan pemberian vaksinasi dosis booster. Pemerintah Indonesia akan memulai pemberian vaksin booster tersebut pada hari ini tgl 12 Januari 2022 dengan kriteria sasaran yang sudah ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan, yaitu

·         usia ? 18 tahun ke atas, prioritas Lansia dan penderita penyakit immunocompremised

·         telah menerima vaksinasi dosis primer lengkap minimal 6 bulan sebelumnya

·         memiliki NIK

Pemerintah Kota Depok bersama stakeholder terkait, akan berupaya program vaksinasi dosis booster ini  segera dapat dilaksanakan. Persiapan meliputi penetapan sasaran dan mobilisasinya, kesiapan Faskes beserta nakes dan sarana prasarananya juga logistik vaksin secara bertahap akan dimaksimalkan.

Mekanisme layanan vaksinasi booster seperti yang telah ditetapkan oleh kementerian kesehatan ada 2 (dua mekanisme), yaitu:

1.    melalui vaksinasi program, yang seluruhnya di support oleh pemerintah , sehingga gratis

2.    melalui vaksinasi oleh Badan Hukum/Badan Usaha, yang disupport oleh Badan Hukum/Badan Usaha bagi karyawan/pegawainya (seperti mekanisme vaksin Gotong Royong sebelumnya).

Vaksin booster yang disiapkan pemerintah , untuk bulan Januari tahun 2022 sementara ini adalah :

  1. ·         Pfizer dan Astra Zeneca (untuk yang sebelumnya vaksinasi primernya menggunakan Sinovac)
  2. ·         Moderna (untuk yang sebelumnya vaksinasi primernya menggunakan Astra Zeneca)

Sumber :