Pemantauan Minum Oralit dan Zinx Pada Balita Diare
Diare adalah salah satu penyakit yang umum terjadi pada anak-anak, khususnya balita. Pemantauan Minum Oralit dan Zinx pada balita Diare merupakan tata laksana penyakit diare dimana petugas Survailens melakukan kunjungan rumah terhadap pasien balita yang mengalami diare untuk memantau pemberian obat oralit dan zinc pada balita disre sesuai dengan anjuran dan dosis pemakaian yang tepat. Pada kegiatan ini petugas Survailens UPTD Puskesmas Cilangkap melakukan sesi wawancara dengan orang tua menanyakan sudah berapa lama anak menderita diare, kemudian menanyakan tentang jumlah sisa Oralit dan Zinx, apakah diminumkan sesuai dengan anjuran. Senin, tanggal 29 Juli 2024 Petugas Survailens UPTD Puskesmas Cilangkap juga memberikan edukasi kesehatan terkait pencegahan dan penanganan awal bagi balita yg terkena Diare. Zinc atau seng adalah nutrisi yang bisa dijumpai di seluruh tubuh. Jenis mineral ini membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh dan fungsi metabolisme. Bahkan, suplemen zinc dianggap dapat membantu mengatasi diare anak. Konsumsi zinc dapat mempercepat regenerasi dan meningkatkan fungsi vili usus, sehingga dapat memproduksi enzim pencernaan lebih baik, serta mencegah diare berulang dalam waktu dekat,<br>Manfaat zinc untuk diare anak juga karena kemampuannya membantu memproses sintesis protein, pertumbuhan sel, hingga menjaga keseimbangan air dan elektrolit. Sementara itu, defisiensi seng bisa memicu risiko infeksi saluran cerna dan menurunkan imun.
Sumber : Puskesmas Cilangkap