Pemberian PMT Lokal Berbahan Pangan Lokal
PMT lokal adalah makanan tambahan pangan lokal yang diberikan untuk meningkatkan berat badan dan memperbaiki status gizi pada sasaran yang dapat berupa makanan kudapan ataupun makanan lengkap.
PMT lokal adalah makanan tambahan pangan lokal yang diberikan untuk meningkatkan berat badan dan memperbaiki status gizi pada sasaran yang dapat berupa makanan kudapan ataupun makanan lengkap.
Makanan Kudapan adalah makanan yang bukan merupakan menu utama (makan pagi, makan siang, makan malam) dikonsumsi diantara waktu makan utama yang dapat membantu memenuhi kecukupan kebutuhan harian.
Makanan Lengkap adalah menu makanan lengkap bergizi seimbang sekali makan yang terdiri dari makanan pokok, lauk pauk hewani dan nabati, sayuran dan buah, disertai dengan konsumsi air yang cukup.
Tujuan Bagi Balita :
•Peningkatan Berat Badan Adekuat
•Perbaikan Status Gizi
Tujuan Bagi Ibu Hamil :
•Peningkatan BB Ibu Hamil Sesuai Usia Kehamilannya
•Perbaikan Status Gizi
Prinsip PMT
Balita : Berupa makanan lengkap siap santap atau kudapan - kaya sumber protein hewani dengan memperhatikan gizi seimbang. Lauk hewani diharapkan dapat bersumber dari 2 macam sumber protein
yang berbeda.
Prinsip PMT Ibu Hamil : Berupa makanan siap santap, dalam bentuk makanan lengkap atau makanan selingan/kudapan – yang mengandung protein hewani dengan memperhatikan gizi seimbang, membatasi penggunaan gula, garam dan lemak tinggi (GGL).
Menu PMT Lokal 2024 :
- Dibuat Rencana susunan menu PMT lokal 2024 yang ditanda tangan Kapus
- PMT diberikan mulai hari senin s.d Sabtu (minggu tidak diberikan)
- Siklus menu Dalam 7 hari terdiri dari 4 hari makanan lengkap dan 3 hari makanan kudapan yang diberikan secara bergantian
- Pastikan menu yang dipesan pada Mbiz sesuai dengan menu yang diberikan ke sasaran
- Menu kudapan ditambahkan dengan buah
Sumber : UPTD Puskesmas Tanah Baru